Thursday, March 18, 2021

Kegiatan Rapat KKG Kelas IV Gugus IV Diponegoro Hari Kamis 18 Maret 2021

Susunan Acara:

  1. Pembukaan
  2. Informasi dari Kepala Sekolah Pendamping
  3. Informasi dari Pengawas Sekolah
  4. Evaluasi Kegiatan Mengajar Melalui Microsoft Teams
  5. Rencana Program pembuatan Video Pembelajaran dan Seminar PTK
  6. Hal Lain dan Tanya Jawab
  7. Penutup

Pelaksanaan Kegiatan

1. Pembukaan

Acara rapat KKG di mulai dan dibuka oleh ketua KKG Kelas IV Diponegoro pada pukul 09.00 Wita.

2. Informasi dan Arahan dari Kepala Sekolah Pendamping


Informasi dari Ibu Ni Made Sariasih, S.Pd selaku kepala Sekolah pendamping : Terkait dengan keluhan dari orang tua siswa, mohon dipikirkan kegiatan pembelajaran daring, oleh karena masih banyak siswa yang terkendala Handphone Pintar dan Paket data. Agar ada solusi agar pembelajaran tetap diterima oleh siswa yang mengalami kendala tersebut, tujuannya agar terdapat pemerataan perlakuan pembelajaran baik yang punya sarana daring dan yang terbatas sarana daring.

3. Informasi dan Arahan dari Pengawas Sekolah

Informasi dari Bapak IGAP. Windana, S.Pd.SD, M.Pd selaku Pengawas sekolah se gugus IV Diponegoro.

  • Sesuai dengan Rapat Koordinasi di Dinas Pendidikan Kab. Jembrana, guru guru agar membuat video pembelajaran, selain belajar melalui media lainnya.
  • Kebersihan sekolah upayakan selalu dijaga.
  • Kegiatan di sekolah yang agak prinsip agar dibuatkan dokumen, agar memliki arsif ketika nanti ada monitoring dari pihak terkait.
  • Dihimbau kepada guru dan asn lainnya agar bijak dalam menggunakan media social, agar tidak menimbulkan hal-hal yang tidak diinginkan.
  • Terkait dengan keluhan dari orang tua tentang kendala sarana daring ( HP dan Paket data ) dalam belajar daring, agar sekolah menyikapi dengan baik, jangan terlaku kaku, guru agar selalu proaktif guna memeratakan hak belajar bagi siswa. Aturlah sesuai dengan kemampuan sekolah.
  • Kegiatan jeda jangan dulu dilaksanakan dengan tatap muka, berikan siswa kegiatan yang bisa mereka lakukan di rumah mereka masing masing.

KKG Kelas 4 Diponegoro


4. Evaluasi KKG Mengajar Melalui Teams

Selama kegiatan KKG Mengajar tahap 1 melalui teams didaptkan temuan beberapa hal, diantaranya sebagai berikut :
  • Guru dapat berbagi ilmu IT dalam kegiatan pembelajaran
  • Guru memiliki bukti otentik bahwa guru masih mengajar walaupun dalam masa pandemi.
  • Beban guru mengajar jadi lebih ringan, karena kegiatan mengajar secara teams.
  • Partisipasi siswa semakin lama semakin berkurang dalam belajar daring melalui Teams
  • Banyak keluhan siswa terkait tidak bisa install aplikasi teams,karena aplikasinya terlalu berat.

Berkenaan dengan temuan di atas maka, kegiatan belajar memalui daring dengan model KKG mengajar tetap dilanjutkan dengan pengantian aplikasi yang lebih ringan. MS. Teams di ganti dengan Aplikasi Google Meet. Tujuan tetap dilaksanakan belajar Daring agar kita sebagai guru mampu menepis slentingan bahwa guru tidak mengajar selama pandem. Berikut ini jadwal pelaksanaan kegiatan belajar dari untuk tahap ke 2.

No

Hari/ tanggal

Asal Sekolah Guru Pengajar

Materi

1

Senin, 22/3/2021

SDN 5 Yehembang Kauh

Tema 8 Sb 1 Pb 1,2 dan 3

2

Rabu, 24/3/2021

SDN 1 Yehembang

Tema 8 Sb 1 Pb 4,5 dan 6

3

Jumat, 26/3/2021

SDN 2 Yehembang

Tema 8 Sb 2 Pb 1,2 dan 3

4

Senin, 29/3/2021

SDN 3 Yehembang

Tema 8 Sb 2 Pb 4,5 dan 6

5

Kamis, 01/4/2021

SDN 4 Yehembang

Tema 8 Sb 3 Pb 1,2 dan 3

6

Sabtu, 03/4/2021

SDN 5 Yehembang

Tema 8 Sb 3 Pb 4,5 dan 6

7

Senin, 05/4/2021

SDN 6 Yehembang

Tema 9 Sb 1 Pb 1,2 dan 3

8

Rabu, 07/4/2021

SDN 7 Yehembang

Tema 9 Sb 1 Pb 4,5 dan 6

9

Jumat,09/4/2021

SDN 3 Yehembang Kauh

Tema 9 Sb 2 Pb 1,2 dan 3

10

Senin, 26/4/2021

SDN 4 Yehembang Kauh

Tema 9 Sb 2 Pb 4,5 dan 6

11

Rabu, 28/4/2021

SDN 5 Yehembang Kauh

Tema 9 Sb 3 Pb 1,2dan 3

12

Jumat, 30/4/2021

SDN 1 Yehembang

Tema 9 Sb 3 Pb 4,5 dan 6


5. Program Pembuatan Video belajar dan Program Seminar PTK

Pembuatan video pembelajaran untuk sementara ditunda dulu dengan pertimbangan pembuatan video memerlukan waktu yang lumayan lama mulai dari pengambilan gambar dan proses editing, sebagai gantinya kegiatan belajar daring melalui Google Meet itu di videokan, sehinnga nantinya ada arsip video yang bisa ditonton oleh siswa yang tidak bisa mengikuti kegiatan daring langsung.


Kegiatan seminar PTK sangat bagus untuk dilaksanakan, sebagai salah satu ajang publikasi ilmiah bagi guru guru. Kegiatan seminar akan dilaksanakan nanti pada akhir bulan Juli 2021. Berikut ini susunan panitia kegiatan seminar PTK yang dilaksanakan oleh KKG Kelas IV Gugus IV Diponegoro.

 

SUSUNAN PANITIA PELAKSANA SEMINAR HASIL PENELITIAN TAHUN 2021

 

 

 

Pengarah

:

1.      IGAP Windana, S.Pd.SD, M.Pd

 

 

2.      I Gusti Made Lasia, S.Pd

 

 

3.      Ni Made Srindawati, S.Pd

 

 

4.      Ni Made Sariasih, S.Pd

Penanggungjawab

:

I Wayan Ardika, S.Pd

Ketua

:

I Ketut Gede Astawayasa, S.Pd

Sekretaris

:

I Putu Adi Adnyana, S.Pd

Bendahara

:

I Putu Yogi Karnanda, S.Pd

Sie Acara

:

I Gede Putra Wiantara, S.Pd

Sie Perlengkapan

:

I Putu Tutun Suta Wiranjaya, S.Pd

Sie Pudekdok

:

I Wayan Budiantara, S.Pd. SD

Sie Konsumsi

:

Made Diah Arawinda Sari, S.Pd

Sie Kerohanian

:

Si Luh Yutiani, S.Pd

Sie Humas

:

I Wayan Abdi Suratama, S.Pd


6. Hal Lain dan Tanya jawab
  • Terkait dengan pelaksanaan KKG Mengajar daring melalui aplikasi Google Meet, jika masih ada siswa yang terkendala sinyal dan tidak bisa ikut serta mengikuti Kelas virtual secara langsung, bisa nanti tonton video rekaman darinnya
  • Untuk peserta seminar untuk sementara akan dibatasi maksimal 10 peserta, mengingat masih dalam kondisi pandemic, jikalau nanti sudah situasi membaik maka akan dipertimbangkan nambah peserta apabila ada banyak peserta yang mengikuti.
7. Penutup

Hasil rapat agar dilaksanakan dengan penuh tanggung jawab. Kegiatan rapat KKG kelas IV Gugus IV Diponegoro Tanggal 18 Maret 2021 selesai pada pukul 13.00 Wita.

Wednesday, February 3, 2021

Kegiatan KKG Kelas IV Gugus IV Diponegoro Hari Selasa Tanggal 2 Pebruari 2021

Susunan Acara:

  1. Pembukaan
  2. Informasi dari Pengawas Sekolah
  3. Informasi dan kegiatan Praktik Penggunaan Microsoft Teams dalam kegiatan PJJ
  4. Pembagian tugas penyusunan tes PTS II Tahun Pelajaran 2020/2021
  5. Penutup

Pelaksanaan Kegiatan

1.   Pembukaan

Acara KKG di mulai dan sekaligus dibuka oleh ketua KKG Bapak I Wayan Ardika, S.Pd pada pukul 09.15 Wita. Om Swastyastu.

2.   Informasi dari Pengawas Sekolah


Dalam kesempatan rapat KKG hari ini, Bapak IGAP Windana, M.Pd selaku pengawas Sekolah Dasar se Gugus IV Diponogoro menyampaikan beberapa hal sebagai berikut:
  • Wali kelas agar selalu menginventarisasi hasil belajar dan nilai siswa, untuk mencegah hal yang tidak diinginkan seperti yang dilakukan orang tua terkait prestasi anaknya.
  • Soal PTS mohon dipersiapkan sebaik-baiknya, agar tidak menjadi sekolah saat pelaksanaan PTS nanti. Soal agar disusun pada KKG masing-masing.
  • Mohon Kegiatan belajar Daring dilaksanakan dengan semaksimal mungkin, jika guru memanfaatkan aplikasi MS Teams sebagai sarana dalam pembelajaran, mohon manfaatkan sebaik baik. Dan juga perlu didokumentasikan sebagai bukti bahwa bapak ibu guru telah berupaya dalam kegiatan belajar di masa pandemi.

3. Informasi dan Kegiatan Praktik Penggunaan MS Teams

Untuk menunjang kegiatan Pembelajaran Daring pada masa pandemi seperti sekarang ini, dipilihlah aplikasi M. S Teams. Tujuan dari penggunaan aplikasi ini adalah agar guru berhalangan hadir pada saat kegiatan pembelajaran dari, maka rekan guru yang laiinya dapat mengisi kekosongan pengajar. Pengajar pada MS Teams ini adalah guru guru kelas 4 se Gugus 4 Diponogoro, sedangkan siswanya adalah sluruh siswa kelas 4 segugus 4 Diponogoro yang bias mengakses. Dengan bantuan bapak Susilo Fitri Yatmoko, M.Pd, pada kesempatan ini pula dilangsungkan praktik penggunaan aplikasi MS Teams sekaligus, menyusun jadwal pengajar pada kegiatan belajar melalui aplikasi MS Teams. Berikut ini jadwalnya:

No.

Hari / tanggal

Asal Sekolah Guru Pengajar

Materi

1

Senin, 08-2-2021

SDN 1 Yehembang

Matematika: Luas dan keliling Persegi

2

Rabu, 10-2-2021

SDN 2 Yehembang

Tema 7 Sb 1 Pb 1,2,3

3

Kamis, 11-2-2021

SDN 3 Yehembang

Tema 7 Sb 1 Pb 4,5,6

4

Senin, 15-2-2021

SDN 4 Yehembang

Matematika: Luas dan keliling Persegi Panjang

5

Rabu, 17-2-2021

SDN 5 Yehembang

Tema 7 Sb 2 Pb 1,2,3

6

Jumat, 19-2-2021

SDN 6 Yehembang

Tema 7 Sb 2 Pb 4,5,6

7

Senin, 22-2-2021

SDN 7 Yehembang

Matematika: Luas dan Keliling Segitiga

8

Rabu, 24-2-2021

SDN 3 Yehembang Kauh

Tema 7 Sb 3 Pb 1,2,3

9

Jumat, 26-2-2021

SDN 4 Yehembang Kauh

Tema 7 Sb 3 Pb 4,5,6

10

Senin, 01-3-2021

SDN 5 Yehembang Kauh

Matematika: Pengumpulan dan Membaca data




Jadwal untuk tema 8 dan materi matematika yang berikutnya, akan disusun kembali sesuai dengan situasi dan kondisi pada saat itu.

Pada saat pelaksanaan belajar daring berlangsung, guru pengajar tidak memberikan tugas pada siswanya. Pemberian tugas diserahkan pada guru kelas masing-masing sekolah. Guru pengajar hanya menyampaikan materi saja.

4. Pembagian Tugas Penyusunan tes PTS II Tahun pelajaran 2020/2021

Penyusunan soal PTS II Tahun pelajaran 2020/2021 diserahkan pengerjaannya pada masing-masing satuan pendidikan. Untuk lebih mudahnya maka pengerjaannya akan di garap melalui KKG. Soal yang dipergunakan adalah soal arsip yang telah kami susun sebelumnya, dengan direvisi sesuai kebutuhan.

5. Penutup
Demikan hasil rapat KKG pada hari ini, semoga hal yang dibahas dan dikerjakan akan bermanfaat. Kegiatan rapat ditutup pada pukul 13.00 Wita. Om Santih Santih Santih Om.

Tuesday, January 26, 2021

Rapat KKG Rabu, 27 Januari 2021

 Agenda Rapat Rabu, 27 Januari 2021:

  1. Pembukaan oleh Ketua KKG Kelas 4
  2. Arahan dari Kepala Sekolah Pendamping
  3. Arahan dari Bapak Ketua Gugus
  4. Arahan dari Bapak Pengawas Pembina
  5. Diskusi Permasalahan Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ)
  6. Penyusunan Administrasi Kelas Semester 1
  7. Pembentukan Panitia Lomba Membaca Puisi
  8. Progres Pengumpulan Soal PH Semester 1
  9. Informasi Bimtek AKM, Program Guru Penggerak, dan akun belajar.id
  10. Tanya jawab dan lain-lain
  11. Penutup
KKG Kelas 4 Diponegoro


Rapat jalannya:
1. Pembukaan
Rapat dibuka oleh Ketua KKg Kelas 4 Diponegoro, I Wayan Ardika dengan ucapan selamat pagi dan Om Swastiastu.

2. Arahan dari Kepala Sekolah pendamping
Arahan disampaikan oleh Ibu Made Sariasih selaku perwakilan dari kepala sekolah pendamping. Dalam arahannya beliau menyampaikan agar guru-guru kelas 4 mampu membuat media video pembelajaran.

3. Arahan dari Bapak Pengawas Pembina
Arahan disampaikan oleh bapak pengawas I GAP Windana selaku pengawas di gugus IV Diponegoro. Dalam arahannya beliau menyampaikan beberapa hal:
  • Guru-guru kelas 4 agar melengkapi administrasi kelas
  • Guru-guru agar menyimpan dokumentasi penilaian
  • Guru agar menyiapkan penilaian harian
  • Guru agar mengisi data pegawai paling lambat 29 Januari 2021
  • Soal PTS untuk kelas 3 s/d 6 dibuatkan oleh kecamatan dan kelas 1-2 dibuat di gugus masing-masing
4. Diskusi Permasalahan Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ)
Banyak permasalahan yang terjadi dalam PJJ di masa pandemi. Salah satunya sulitnya sinyal internet, sehingga sulit melaksanakan pembelajaran daring secara virtual. Solusinya yang paling memungkinkan adalah dengan mengirimkan video pembelajaran melalui Youtube, kemudian video tersebut diunduh oleh siswa melalui aplikasi youtube, sehingga dapat ditonton secara offline.

5. Penyusunan Administrasi Kelas Semester 1
Untuk administrasi kelas, semua guru sudah memiliki tinggal dilakukan penyesuaian.

6. Lomba Membaca Puisi
Untuk lomba membaca puisi tahun ini ditunda, karena sulitnya membina siswa di masa pandemi.

7. Pengumpulan Soal PH Semester 1
Soal PH semester 1 dikumpulkan paling lambat tanggal 15 Pebruari 2021 melalui link https://forms.gle/wiZV6GCks8bzKWkFA
Soal PH Semester 2 yang telah dibuat dulu dapat di unduh disini.

8. Informasi Bimtek AKM, Program Guru Penggerak, dan akun belajar.id
Bagi guru yang mau ikut Bimtek AKM dapat mendaftar di https://gurubelajar.kemdikbud.go.id/ masuk dengan akun sim PKB.

Bagi guru yang mau ikut Guru Penggerak dapat mendaftar di https://sekolah.penggerak.kemdikbud.go.id/gurupenggerak/ pilih guru penggerak angkata 3 (untuk Jembrana) dan masuk dengan akun sim PKB.

Catatn:
  • Bila belum tahu atau lupa No. UkG dapat dicek sendiri, baca caranya disini.
  • Bila belum punya SIM PKB bisa membuatnya, baca caranya disini.
Untuk akun belajar.id dapat diaktifkan agar dapat mendapatkan fasilitas G Suite For Education, yaitu Penyimpanan Drive tidak terbatas, Google Meet bisa untuk 100 orang dan tanpa batas waktu, dan berbagai keunggulan lainnya dibandingkan dengan akun gmail biasa.

9. Penutup
Rapat ditutup dengan ucapan terima kasih dan Parama santi, Om Santih, santih, santih om.

Bagi bapak / ibu yang tidak mengikuti rapat, dapat menonton dokumentasi rapat berikut!